Program Studi Akuntansi dan Keuangan Lembaga

Lani Lusiany, M.Pd.

Visi Program Studi Akuntansi dan Keuangan Lembaga

Terwujudnya Peserta Didik Akuntansi Keuangan Lembaga yang berkarakter, menguasai Iptek, menghasilkan Lulusan yang unggul dan kompetitif.

Misi Program Studi Akuntansi dan Keuangan Lembaga

  • Meningkatkan profesionalisme Akuntansi Keuangan Lembaga sebagai Pusat Pembudayaan Kompetensi.

  • Meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan di Akuntansi Keuangan Lembaga yang berdasarkan delapan Standar Nasional Pendidikan yang berkarakter.

  • Membangun sumber daya manusia di Akuntansi Keuangan Lembaga yang berkarakter sehingga menghasilkan lulusan yang memiliki jati diri dan keunggulan kompetitif di pasar nasional dan global.

  • Memberdayakan peserta didik Akuntansi Keuangan Lembaga untuk mengembangkan potensi lokal menjadi keunggulan komparatif.

  • Memberdayakan peserta didik Akuntansi Keuangan Lembaga untuk mengembangkan kerjasama dengan DU/DI dan berbagai lembaga terkait.

Apa Itu Jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga ?

Akuntansi dan Keuangan Lembaga adalah jurusan yang mempelajari tentang membuat laporan keuangan baik untuk perusahaan ataupun lembaga pemerintah. Akuntansi dan Keuangan Lembaga merupakan suatu jurusan yang mengaharuskan siswa untuk teliti dan kuat dalam berhitung.

Yang di Pelajari di Jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga ?

Dalam jurusan ini, siswa diajarkan dan  dibekali untuk memiliki keahlian yaitu : 

  1. Menjurnal.
  2. Memposting buku besar dan
  3. Membuat laporan keuangan, seperti (laporan laba rugi, laporan perubahan ekuitas, laporan neraca, laporan arus kas) 

Catatan atas laporan keuangan yang semuanya dilakukan secara manual.
Selain secara manual, siswa akan dibekali juga dengan menggunakan perangkat lunak, seperti :

  1. Microsoft Excel.
  2. MYOB.

Berikut ini merupakan peluang kerja  dari lulusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga yaitu :

  1. Akutan Publik
  2. Perencana Keuangan
  3. Credit Analyst
  4. Account Payable

Sumber :

Berbagai Sumber

https://accurate.id/akuntansi/kuliah-akuntansi-dan-prospek-pekerjaan/

Alamat Sekolah

Jalan Raya Serang Jakarta Km. 13 Kragilan Perum Graha Cisait Kelurahan Cisait, Kec. Kragilan, Kabupaten Serang, Banten 42184.

Informasi

SMKN 1 Kragilan mempunyai jumlah siswa 1.362 dari jurusan 6 Jurusan dan mempunyai luas tanah 15000 Meter ².